Orang-orang pastinya ingin mengetahui cara mengembalikan video yang terhapus pada smartphone Android miliknya. Hal itu karena terkadang orang melakukan sesuatu yang tidak teliti, seperti menghapus video yang ternyata penting.
6 Cara Mengembalikan Video yang Terhapus
Oleh karena itu, untuk mengatasi hal semacam itu, maka berikut adalah cara-caranya:
1. Cek Recycle Bin
Beberapa smartphone Android saat ini memang sudah dilengkapi oleh fitur yang bernama Recycle Bin. Dengan adanya fitur tersebut, orang bisa melihat kembali video yang baru saja terhapus. Namun, video bisa dipulihkan kembali sebelum 30 hari dari masa dihapusnya. Adapun tindakan yang dapat dijalankan untuk menemukan video pada fitur Recycle Bin ini, yaitu sebagai berikut:
-
Buka File Manager pada smartphone;
-
Buka folder Recycle Bin;
-
Cari video yang ingin dipulihkan dan buka videonya; dan
-
Klik menu Restore untuk pengembalian ke penyimpanan asal.
2. Akses Google Photos
Dengan mengakses Google Photos ini, maka orang-orang bisa memulihkan kembali videonya yang terhapus. Lalu, smartphone Android saat ini memang biasanya sudah terhubung dengan akun Google yang bisa menyimpan file, yang berada di smartphone tersebut. Adapun untuk melakukannya pun sangat mudah, yaitu dengan:
-
Buka Google Photos pada smartphone;
-
Cari video yang terhapus untuk dipulihkan kembali; dan
-
Buka video tersebut dan unduh videonya agar bisa tersimpan kembali di smartphone.
3. Gunakan Aplikasi EaseUS MobiSaver for Android
Aplikasi ini juga menjadi salah satu cara mengembalikan video yang terhapus, yang untuk bisa membantu para pengguna smartphone Android. Untuk memulihkan video di smartphone dengan menggunakan aplikasi ini pun juga tidaklah sulit. Namun, untuk menggunakannya, pengguna perlu bantuan adanya komputer ataupun PC. Dan untuk cara-caranya antara lain:
-
Unduh aplikasi EaseUS MobiSaver for Android;
-
Hubungkan smartphone Android dengan kabel USB ke komputer;
-
Klik Start untuk mulai menghubungkannya dengan smartphone;
-
Lakukan scan smartphone Android untuk menemukan video yang terhapus;
-
Setelah terhubung antara smartphone Android dengan komputer, maka aplikasi akan memindai untuk menemukan videonya;
-
Lakukan proses peninjauan terhadap semua file untuk menemukan video yang akan dipulihkan;
-
Jika video sudah ditemukan, maka klik Recover; dan
-
Tinggal, simpan video yang telah dipulihkan.
4. Gunakan Aplikasi FonePaw Android Data Recovery
Cara memulihkan video di smartphone Android yang selanjutnya yaitu bisa dengan aplikasi FonePaw Android Data Recovery. Aplikasi ini tidak kalah bagusnya dengan aplikasi lainnya yang juga bisa memulihkan video yang terhapus dengan akurat. Cara pemakaiannya pun juga sangatlah mudah, yaitu:
-
Unduh aplikasi FonePaw Android Data Recovery di komputer atau PC;
-
Hubungkan smartphone Android dengan komputer yang digunakan;
-
Buka aplikasi dan pilih centang jenis data yang ingin dipulihkan yaitu video;
-
Klik Next dan aplikasi akan melakukan proses pemulihannya secara otomatis; dan
-
Lakukan cek di smartphone Android pengguna untuk memastikannya kembali.
5. Pakai Aplikasi DiskDigger Pro File Recovery
Aplikasi ini merupakan aplikasi yang digunakan untuk memulihkan video yang terhapus secara praktis. Hal ini karena para pengguna hanya perlu mengoperasikannya pada satu perangkat saja yaitu di smartphone Android. Adapun langkah-langkah untuk melakukannya, sebagai berikut:
-
Unduh aplikasi DiskDigger Pro File Recovery pada smartphone Android;
-
Lakukan scan pada data di smartphone Android;
-
Cari dan tentukan video yang ingin dipulihkan;
-
Pada bagian layar sisi kanan atas, klik menu Recover;
-
Tentukan lokasi penyimpanan untuk video yang akan dipulihkan; dan
-
Jika sudah, maka proses pemulihan akan berlangsung.
Itulah beberapa cara mengembalikan video yang terhapus yang bisa pengguna smartphone Android lakukan. Lalu, dengan mengetahui cara-cara tersebut, maka pengguna akan bisa memperbaiki kesalahannya, yang tidak sengaja menghapus video pentingnya. Selain itu, pengguna juga bisa saja terhindar dari permasalahan yang serius akibat video yang terhapus tersebut!